Alasan Piyu Keluar dari Padi

Alasan Piyu Keluar dari Padi

Oh No!! Gue baru denger berita ini. Kemana aja gue sampe nggak tau kalo salah satu band kesayangan gue tanpa Piyu. Band Padi tanpa Piyu berganti nama menjadi Musikimia dan mengeluarkan single hitsnya 'Apakah Harus Seperti Ini' ya, mengapa harus seperti ini?
Mungkin karena Piyu sibuk bersolo karier, menyutradari film. Namun mas Piyu salah satu pendiri band Padi amat disayangkan meninggalkan bisa disebut keluar dari band Padi. saya do'akan mas Piyu selalu sukses selalu.
berikut berita yang saya kutip dari Tribun News:
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Piyu dalam selebaran undangan acara yang diselenggarakan
di pusat perbelanjaan di Jakarta, disebut sebagai eks Padi di belakang namanya. Praktis, Piyu disimpulkan telah hengkang dari band yang membesarkan namanya di blantika musik
Indonesia. Namun, pria bernama lengkap Satriyo Yudi Wahono itu lantas membantahnya. Memang, diakuinya saat ini Padi dalam kondisi yang diistilahkannya dalam kondisi hibernasi dari kegiatan bermusik sebagai band.
"Saya, Padi dalam hibernasi atau dibilang vakum, atau dibilang sedang tidak aktif. Tahun ini juga tidak melakukan kegiatan rekaman, tidak melakukan kegiatan keluar album, single, atau show," ucapnya, saat ditemui di FX Sudirman, Senayan, Jakarta.
Secara pribadi, gitaris Padi itu, tengah diliputi segudang aktivitas. Ia sebentar lagi akan mengeluarkan album solonya, kemudian memproduseri film, dan ada usaha lainnya yang tidak bisa diabaikan begitu saja. Padi, bukan lagi prioritas utamanya. "Jadi, banyak yang harus saya kerjakan. memang Padi tidak bisa aktif dulu sampai waktu yang tidak bisa ditentukan," ucapnya.
Dengan kata lain, sekarang pria kelahiran Surabaya, 15 Juli 1973 itu, tengah berdiri sendiri sebagai individu. Bukan sebagai sebuah band dengan dipastikan melibatkan personel lainnya.
Dan, untuk keluar dari Padi, ia menegaskan tidak mungkin.
"Enggak mungkinlah. Saya juga menyadari Padi itu, saya rohnya. Saya adalah Padi itu. Saya mendirikannya. Saya menjaga itu supaya bisa bersinar. Segala macam bergantung dari roh kan, kalau rohnya redup ya. Tapi, saya sebagai roh itu, sekarang ini berdiri sendiri," ucapnya.
Piyu pun tidak bisa menyebutkan kepastian waktu Padi kembali aktif dalam bermusik. "Saya enggak bisa bilang. Bisa setahun, dua tahun, lima tahun, atau bisa beberapa tahun lagi ke depan.
Perjalanan musik (Padi) hanya saya dan teman- teman yang bisa menentukan. Bukan dorongan dari orang lain," tandasnya.



No comments:

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top