MODEL PEMBELAJARAN GRUP INVESTIGASI

MODEL PEMBELAJARAN GRUP INVESTIGASI


PEMBELAJARAN DENGAN MODEL GRUP INVESTIGASI
 
A. Deskripsi
Group Investigation merupakan salah satu bentuk model pembelajaran kooperatif yang menekankan pada partisipasi dan aktivitas siswa untuk mencari sendiri materi (informasi) pelajaran yang akan dipelajari melalui bahan-bahan yang tersedia, misalnya dari buku pelajaran atau siswa dapat mencari melalui internet.

B. Langkah-langkah
1) Tahap I : Mengidentifikasi topik dan membagi siswa ke dalam kelompok
Guru memberikan kesempatan bagi siswa untuk memberi kontribusi apa yang akan mereka selidiki. Kelompok dibentuk berdasarkan heterogenitas.

2) Tahap II : Merencanakan tugas.
Kelompok akan membagi sub topik kepada seluruh anggota. Kemudian membuat perencanaan dari masalah yang akan diteliti, bagaimana proses dan sumber apa yang akan dipakai.

3) Tahap III : Membuat penyelidikan.
Siswa mengumpulkan, menganalisis dan mengevaluasi informasi, membuat kesimpulan dan mengaplikasikan bagian mereka ke dalam pengetahuan baru dalam mencapai solusi masalah kelompok.

4) Tahap IV : Mempersiapkan tugas akhir.
Setiap kelompok mempersiapkan tugas akhir yang akan dipresentasikan di depan kelas.

5) Tahap V : Mempresentasikan tugas akhir.
Siswa mempresentasikan hasil kerjanya. Kelompok lain tetap mengikuti.

6)Tahap VI : Soal ulangan mencakup seluruh topik yang telah diselidiki dan dipresentasikan.

C. Contoh
Brain storming tentang syarat seorang investigator yang baik, setiap siswa menuliskan lima syarat pada bukunya masing-masing dalam waktu dua menit.
  1. Setiap siswa menuliskan satu syarat di papan tulis secara bergiliran.
  2. Pembagian kelompok 5 orang per kelompok yang heterogen. Nama anggota kelompok sudah ditentukan oleh guru.
  3. Guru menyampaikan topik yang akan diinvestigasi. Setiap topik diinvestigasi oleh dua kelompok.
  4. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk memberikan kontribusi tentang apa yang akan mereka selidiki, misalnya contoh perilakunya, penyebab terjadinya, cara menghindarinya, cara menanggulanginya, faktanya apa (berupa foto,berita koran,majalah,tayangan tv ,dll.)
  5. Ketua kelompok mengambil undian topik yang sudah disediakan. Kemudian membagi sub topic kepada seluruh anggota.
  6. Setiap kelompok berdiskusi di kelompoknya untuk membuat perencanaan dari topik yang akan diteliti, bagaimana proses dan sumber apa yang akan dipakai.
  7. Setiap siswa di setiap kelompok mengumpukan, menganalisis dan mengevaluasi informasi, membuat kesimpulan dan mengaplikasikan bagian mereka ke dalam pengetahuan baru dalam mencapai solusi masalah kelompok. Hasil pekerjaan setiap anggota kelompok dimasukan ke dalam lembar kerja yang telah disediakan.
  8. Setiap kelompok mempersiapkan tugas akhir yang akan dipresentasikan di depan kelas.
  9. Setiap kelompok mempresentasikan hasil kerjanya secara bergiliran di depan kelas yang diwakili oleh salah seorang juru bicaranya dengan membawa bahan presentasi yang sudah disiapkan. Kelompok yang lain mengikuti dan memberikan tanggapan.


D. Kelebihan dan Kelemahan Model Group Investigation

Di dalam pemanfaatannya atau penggunaannya model pembelajaran group investigation juga mempunyai kelemahan dan kelebihan, yakni sebagai berikut:

Kelebihan pembelajaran model group investigation:
  1. Pembelajaran dengan kooperatif model Group Investigation memiliki dampak positif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.
  2. Penerapan metode pembelajaran kooperatif model Group Investigation mempunyai pengaruh positif, yaitu dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.
  3. Pembelajaran yang dilakukan membuat suasana saling bekerjasama dan berinteraksi antar siswa dalam kelompok tanpa memandang latar belakang.
  4. Model pembelajaran group investigation melatih siswa untuk memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi dan mengemukakan pendapatnya.
  5. Memotivasi dan mendorong siswa agar aktif dalam proses belajar mulai dari tahap pertama sampai tahap akhir pembelajaran.

Kelemahan pembelajaran dengan model group investigation:
Model pembelajaran group investigation merupakan model pembelajaran yang kompleks dan sulit untuk dilaksanakan dalam pembelajaran kooperatif. Kemudian pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran group investigation juga membutuhkan waktu yang lama.



No comments:

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top